Medco E&P Malaka Bangun 6 Rumah Layak Huni untuk Warga Aceh Timur, Harapan Baru bagi Keluarga Kurang Mampu
Aceh Timur - Enam keluarga di Aceh Timur kini memiliki tempat tinggal yang lebih layak berkat program pembangunan rumah dari PT Medco E&P Malaka (Medco E&P). Bersama dengan Badan Pengelola Migas Aceh (BPMA), Forkopimda Aceh Timur, dan Muspika Julok, perusahaan ini menyerahkan rumah layak huni kepada masyarakat yang berada di sekitar wilayah operasinya.
Acara serah terima rumah ini berlangsung di Desa Seuneubok Baro, Kecamatan Julok, menandai komitmen Medco E&P dalam meningkatkan kesejahteraan warga kurang mampu di Aceh Timur. Bantuan ini bukan hanya sekadar pembangunan rumah, tetapi juga menjadi simbol kepedulian perusahaan terhadap masyarakat yang membutuhkan.
Salah satu penerima bantuan, Maimunah, seorang janda dari Desa Seuneubok Baro, tak kuasa menahan haru saat menerima kunci rumah barunya. Sebelumnya, ia tinggal di rumah tua yang nyaris roboh. Kini, ia bisa menjalani hidup dengan lebih tenang bersama keluarganya.
“Terima kasih banyak kepada PT Medco E&P Malaka. Bantuan ini adalah anugerah besar bagi ibu kami,” ujar Asmiati, anak Maimunah, dengan mata berkaca-kaca.
Field Relation Manager Medco E&P Malaka, Andri Hapsary, menegaskan bahwa perusahaan tidak hanya berfokus pada operasi migas, tetapi juga berusaha memberikan damp.(rls)